fbpx

Sebagai warga Indonesia dengan beragam budaya, etnis, dan kearifan lokal lainnya, sudah jelas kita punya banyak tempat wisata yang layak untuk dikunjungi. Namun di luar sana masih ada lho tempat yang juga bisa jadi salah satu destinasi wisata, salah satunya Tour Jepang.

Jepang jadi salah satu destinasi wisata populer dari berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Meskipun sempat sepi pengunjung sejak pandemi, tapi nyatanya saat ini industri pariwisata Jepang semakin membuka diri untuk para traveller yang ingin tour ke Jepang.

Lalu berapa sih biaya liburan ke Jepang? Simak ulasannya berikut ini ya.

gunung fuji jepang
Fuji Mountain

Tiket Pesawat Jakarta – Tokyo

Katakanlah kamu berencana untuk tour ke Jepang berangkat dari Jakarta ke Bandara Narita di Tokyo, kami menghimpun dari beberapa sumber dan mendapatkan harga tiket pesawat termurah kelas ekonomi tour Jepang di Februari 2023 yaitu 5,5jt per orang. Untuk mendapatkan fasilitas yang lebih baik maka Kamu harus mempersiapkan biayanya yang lebih besar. Jangan lupa untuk kalikan 2x untuk PP dan kalikan berapa banyak orang yang akan Anda ajak tour ke Jepang.

Penginapan Hotel

Tour ke Jepang dengan budget yang minim memang susah-susah gampang apalagi untuk masalah penginapan. Jika kamu berangkat sendiri mungkin akan lebih fleksibel dan bisa pilih hotel bintang 1-2 atau guest house. Tapi lain cerita jika kamu pergi tour ke Jepang bersama keluarga.

Standar biaya penginapan saat tour ke Jepang yang hemat budget biasanya hotel bintang 3. Rate biaya sewa kamarnya untuk bulan Februari 2023 ini rata-rata sekitar Rp1,3 juta per malam sudah dengan sarapan. Jangan tanya fasilitasnya, karena biasanya standar saja. Kalikan dengan jumlah malam liburan kamu di Jepang ya.

VISA Jepang

Sekarang mengurus VISA sudah jauh lebih mudah karena sistem booking dan proses secara online. Tapi siapa sangka ternyata masih banyak yang tidak mau pusing urus dokumen penting yang satu ini. Padahal jika mau menyempatkan sedikit saja waktu, Kamu bisa hemat biaya liburan ke Jepang dengan mengurus VISA sendiri.

Dilansir dari website resmi Embassy Japan , biaya pengurusan VISA single entry mulai 400 ribuan saja. Bahkan VISA waiver jauh lebih murah.

Airport Transfer

Biasanya sesampai di bandara tujuan di Jepang, kamu akan segera mencari taksi atau angkutan umum untuk bisa menuju ke lokasi penginapan. Namun jika kamu tidak mendapatkan taksi atau angkutan umum maka salah satu caranya adalah memesan layanan Airport Transfer yang ada di bandara atau dari hotel tempat kamu menginap.

Lalu berapa biayanya?

Kami mendapatkan data dari beberapa sumber bahwa estimasi biaya layanan Airport Transfer dari bandara Narita ke pusat Tokyo sekitar Rp2juta – Rp2,5juta untuk mobil tipe standar sekelas Toyota Avanza. Untuk ukuran lebih besar seperti Hiace yang bisa muat sampai 10 orang, maka harganya sekitar Rp3juta – Rp3,2juta sekali antar.

Asuransi Perjalanan

Yang satu ini kadang jadi opsional saja, padahal asuransi saat tour ke Jepang sangat penting. Jika kamu ingin biaya liburan ke Jepang hemat budget maka asuransi boleh tidak menjadi kewajiban. Tapi jika sebaliknya, maka kamu perlu menyiapkan biaya mulai dari 200 ribu – 1,5 juta per orang untuk kaver asuransi selama kamu liburan.

Pengeluaran Jalan-Jalan

Bagian ini, tidak ada hitungan pasti ya, karena semuanya tergantung itinerary tour ke Jepang yang sudah kamu rencanakan. Bijaklah menentukan lokasi wisata yang akan kamu datangi, bagaimana transportasinya, berapa jauh jaraknya dan lain sebagainya. Apalagi jika rombongan yang kamu bawa ada anak kecil dan/atau lansia maka kamu perlu extra ketat pengawasan.

Kamu perlu ditemani seseorang yang mengerti penanganannya, mengerti lokasi destinasi tour yang aman dan nyaman bagi anak kecil dan lansia serta cakap dalam berbahasa. Seperti di Bisajalanjalan, kami yang sudah berpengalaman menemani klien dengan anak kecil dan lansia akan dengan senang hati membantu kamu.

Dengan layanan private tour Jepang yang kami gagas, maka setiap rencana, penginapan, airport transfer sampai asuransi kami yang handle. Anda bisa bebas berekspresi, bersenang-senang, menikmati perjalanan tanpa harus pusing memikirkan hal-hal teknis dalam tour Jepang kamu.

Penasaran bagaimana kami bisa membuat Anda nyaman saat tour ke Jepang? Yuk konsultasikan liburanmu sekarang bersama kami melalui whatsapp di link ini

Kategori: Blog

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *